Cara Mengembalikan Data Yang Hilang (Recovery Data)

Cara Mengembalikan Data Yang Hilang  (Recovery Data)


Terkadang kita dipusingkan dengan sebuah data yang hilang entah itu tidak sengaja terformat atau tergerogoti oleh trojan atau ada yang tidak sengaja teman atau orang terdekat kita bermain perangkat milik kita dan kemudian terhapus. Mungkin bagi yang tidak mengetahui isi data yang terhapus tersebut ialah hal sepele, tapi lain halnya dengankita yang memiliki data/file tersebut. Mungkin bisa saja data tersebut adalah data perusahaan atau data penting lainnya atau bisa juga sebuah kenangan dengan sang mantan haha skip.

Tetapi dengan seiring kemajuannya teknologi dan pemikiran orang-orang pun semakin maju, maka terciptalah sebuah software yang menjawab kegelisahan kalian, software teresebut biasa di namakan dengan software recovery data. Dimana semua data anda yang sudah terhapus dapat direcovery dengan software tersebut.

Jika kalian mencarinya di google, sebenarnya banyak banget jenisnya software recovery data ini yang sudah dikembangkan oleh perusahaannya masing-masing. Nahh, salah satunya adalah software yang bernama PC Inspektor File Recovery ini yangsaya dapat dari sebuah website. Untuk mendownload dan menjalankan aplikasinya, silahkan ikuti langkah dibawah ini yaa

1. Download dulu softwarenya disini

2. Kalo sudah didowload tinggal jalankan saja programnya

3. Kalo sudah jalan, maka tampilan program tersebut akan tersedia tiga pilihan



4. Pilihlah Find Lost Data untuk menemukan sebuah data yang hilang atau yang sudah terhapus

5. Nahh, setelah itu maka layar program akan berganti menjadi nama-nama driver penyimpanan pada komputer anda seperti ini



6. Pada gambar diatas, kita mencoba untuk mencarinya pada Local Disk D, setelah itu kita klik centang yang warna hijau disamping kaya digambar atas. Tunggu prosesnya sampai selesai yaa. Jika dalam kolom kondisi file yang ingin kalian recovery dalam keadaan  Good, maka file tersebut kemungkinan besar dapat di restore lagi.

7. Setelah semuanya selesai, maka akan muncu lagi layar program yang seperti dibawah ini


8. Dalam kasus ini, saya mencoba untuk merecovery folder yang bernama FAST AND 2 FURIOUS , coba deh kalian klik kanan pada file yang akan di recovery dan pilih Save To kaya gambar dibawah



9. Kalo sudah selesai tinggal tunggu deh prosesnya, dan kemudian simsalabim file yang dulu sudah dihapus, kini sudah ada di dalam data anda lagi.





Sekian tutorial mengembalikan data yang hilang dai saya, jika ada salah tolong dimaafkan namanya juga manusia. Kalo anda merasa artikel ini bermanfaat harap disebar, sekalian sodakoh jariyah buat ilmu kan lumayan hehehe terima kasih sudah berkunjung.


Semoga berhasil dan bermanfaat ^_^








sumber : https://jalantikus.com/tips/cara-mengembalikan-file-yang-terhapus-permanen/








1 komentar:

  1. FORD TINNING TINNING AT TINNING AT TINNING AT
    TINNING AT TINNING AT TINNING AT TINNING AT TINNING apple watch titanium vs aluminum AT TINNING AT TINNING AT TINNING AT หาเงินออนไลน์ TINNING titanium network surf freely AT ford fiesta titanium TINNING AT TINNING AT TINNING columbia titanium pants AT TINNING AT

    BalasHapus